Minggu, 17 Februari 2013

Mahasiswa Sebagai Penggores Tinta Emas Perjuangan



Mahasiswa tentu kata yang dekat dengan kita. Karena mahasiswa adalah "aku". Definisi mahasiswa diambil dari suku kata pembentuknya. Maha dan Siswa, atau pelajar yang paling tinggi levelnya. Tentunya sebagai seorang pelajar tertinggi, mahasiswa sudah terpelajar, sebab mahasiswa telah melalui proses pendewasaan yang tinggal menyempurnakan pembelajarannya hingga menjadi manusia terpelajar yang paripurna. Lalu apa sebenarnya tujuan mahasiswa? apa sebenarnya harapan dari pelajar tertinggi itu? Tentu seorang mahasiswa diharapkan menguasai konsep dari pembelajaran yang dipilih, mengaplikasikan serta  mengembangkannya. Namun jangan lupakan pula peranan mahasiswa dalam pergerakan bangsa ini. Mahasiswa berperan sebagai agent of change, social control serta iron stock yang sangat berpengaruh untuk perubahan Indonesia tercinta ini.